Home » Wisata » Museum Jendral Soedirman, Wisata Sejarah Untuk Mengenal Sosok Pahlawan
Museum Jendral Soedirman, Wisata Sejarah Untuk Mengenal Sosok Pahlawan
Museum Jendral Soedirman merupakan salah satu wisata Budaya yang menarik untuk dikunjungi. Tempat wisata ini berada di Kabupaten Banyumas atau tepatnya terletak di tepi Sungai Logawa, Kecamatan Karanglewas. Museum ini terdiri dari dua lantai, yang mana di dalamnya banyak terdapat hiasan yang mengisahkan perjuangan pahlawan di masa lampau.
Pada lantai bagian bawah terdapat foto-foto yang menunjukkan bagaimana Panglima Soedirman berjuang keras untuk merebut wilayah Yogyakarta yang saat itu dikuasai oleh Belanda. Sedangkan pada lantai bagian atas terdapat patung Jendral Soedirman yang duduk diatas kuda yang terbuat dari perunggu dengan berat mencapai 5,5 ton dan memiliki tinggi kurang lebih 4,5 meter.
Di lantai dua juga terdapat relief sejarah bangsa Indonesia saat memperjuangkan kemerdekaan pada tahun 1945. Museum Jendral Soedirman dibangun dengan tujuan untuk memberikan daya tarik bagi masyarakat sekitar atau masyarakat di luar Purwokerto.
Jika anda masuk ke dalam museum ini, anda akan melihat banyak sekali objek yang menggambarkan tentang Panglima Besar Jendral Soedirman. Hal ini disebabkan karena tujuan dibangunya museum ini adalah untuk menghargai jasa Panglima Soedirman yang telah memperjuangkan negara Indonesia serta mengharumkan nama Banyumas di Indonesia.
Museum Jendral Soedirman tidak hanya menjadi tempat untuk mengenal sejarah di Indonesia, namun tempat ini juga bisa dijadikan ajang untuk menyalurkan hobi anda.
Setiap bulan di minggu keempat, anda akan dihibur dengan perlombaan burung berkicau. Jika anda memiliki burung berkicau dengan suara yang unik, anda bisa datang ke tempat ini untuk mengikuti perlombaan yang diselenggarakan.
Itulah beberapa penjelasan mengenai Museum Jendral Soedirman yang merupakan salah satu museum yang ada di Jawa tengah dan dibangun dengan tujuan untuk mengenang jasa Panglima Besar Jendral Soedirman.
Jika anda ingin mengenal lebih dekat mengenai sosok Jendral Soedirman, maka tidak ada salahnya jika anda berkunjung ke tempat wisata yang satu ini. Semoga artikel tentang Museum Jendral Soedirman ini dapat menambah wawasan anda.
Baca Juga : Hotel Dibawah Laut
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar